Jelajah Biru

Wicked Diving

STATUS: TERVERIFIKASI

Deskripsi Blue Allies: Anggota sejak:

Wicked Diving adalah operator selam kecil yang berbasis di Labuan Bajo, Indonesia. Kami beroperasi dengan standar etika dan 2% dari semua pendapatan digunakan untuk mendukung program pelatihan nirlaba, mengajar menyelam kepada anggota komunitas lokal.Melayani Taman Nasional Komodo - kami sangat fanatik dengan kehidupan laut! Wicked Diving hanya bekerja dalam kelompok kecil dan melayani mereka yang mencari pengalaman yang memperkaya. Tur kami lebih dari sekadar menyelam dan setiap tamu adalah bagian dari keluarga dari email pertama hingga lama setelah Anda pergi.Di Labuan Bajo, Indonesia kami menawarkan tur ke situs Warisan Dunia - Taman Nasional Komodo. Kami menawarkan perjalanan sehari, penyelaman lokal, dan 2 liveaboards dari bulan Maret hingga Desember. Snorkeling juga merupakan bagian yang sangat penting dari apa yang kami tawarkan - dan ini adalah snorkeling kelas dunia! Tur lokal juga tersedia. Wicked Diving menunjukkan komitmennya sebagai jasa kepariwisataan bahari dengan bergabung dengan signing blue. Wicked Diving resmi bergabung dengan signing blue pada tanggal 19 mei pada tahun 2017 dan melakukan penilaian pada tanggal 15 desember tahun 2017 dan mendapatkan starfish 3 dalam penilaian keseluruhan.


Assessment Terakhir: Friday, 15 December 2017

Assessment Berikut: -

Profile Perusahaan

Nama Perusahaan: Wicked Diving

Website: http://wickeddiving.com/

Alamat: Kampung Tenga, Jalan Soekarno Hatta, Labuan Bajo, Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Tim. 86554


Gallery Wicked Diving

Prinsip Wicked Diving

Wicked Diving menunjukkan komitmen dan praktik operasional yang bertanggungjawab dengan tersedianya panduan operasional kerja yang dipaparkan dalam tugas dan tanggung jawab setiap karyawan. Beberapa hal yang menjadi catatan untuk perbaikan adalah penyediaan administrasi pencatatan atau logbook pada penggunaan air dan energi sesuai dengan mekanisme standar SNI, mendokumentasikan secara tertulis sampah dan bahan bakar penggunaan secara rutin dalam rangka mendukung kegiatan pengurangan gas/emisi/bahan bakar, serta mendokumentasikan kerjasama dengan semua pemasok lokal termasuk catatan mengenai asal-usul produk yang disediakan.

Wicked Diving memiliki komitmen untuk melakukan pelayanan kepada tamu berkebutuhan khusus disesuaikan dengan fasilitas yang dimiliki, meskipun sampai saat ini belum ada tamu yang membutuhkan pelayanan tersebut.

Dalam kepatuhan hukum dengan melengkapi semua aspek legalitas usaha dan terhadap hak dan kewajiban karyawannya. Untuk meraih 100% tanpa catatan, Wicked Diving hanya perlu memperlihatkan dokumen-dokumen terkait yang mendukung prinsip pengelolaan manajemen yang efektif. Wicked Diving hanya perlu memperlihatkan dokumen-dokumen terkait yang mendukung prinsip pengelolaan manajemen yang efektif.

Sesuai dengan hasil penilaian oleh assessor Signing Blue, Wicked Diving dikelompokan dalam Starfish 3, yang mengindikasikan bahwa perusahaan telah berkomitmen penuh terhadap aktivitas pariwisata yang bertanggung jawab. Pencapaian nilainya bervariasi dimana nilai tertinggi diperoleh dalam prinsip manajemen yang efektif. Untuk memenuhi penilaian selanjutnya dalam Sigining Blue, manajemen Wicked Diving harus terlebih dahulu memenuhi catatan yang diberikan pada penilaian.